Baru-baru ini Mads Pieler Kolding dihadiahi cek 21,000 Rupee karena berhasil mencetak rekor smash tercepat di India Premier Badminton League. Pemain asal Denmark itu tercatat melepaskan smash dengan kecepatan 426 km/jam. Sayangnya, rekor tersebut belum dapat dipastikan akan resmi tercatat sebagai salah satu smash tercepat, mengingat Premier Badminton League bukan merupakan turnamen resmi yang digelar BWF.
Bulutangkis memang dinilai sebagai olahraga tercepat di dunia. Shuttlecock bisa menempuh kecepatan 493 km/jam melalui smash yang dilancarkan Tan Boon Heong saat uji coba raket YONEX pada 2013.
Sejauh ini, rekor smash tercepat dipegang tunggal putra nomor satu Malaysia, Lee Chong Wei dengan 408 km/jam saat melakoni laga di Hong Kong Open 2015. Rekornya diakui oleh BWF dan masuk ke Guinness World Records.
Sebelum Lee Chong Wei, smash milik Fu Haifeng dengan kecepatan 332 km/jam di Piala Sudirman 2005 telah lebih dulu tercatat dalam Guinness World Records. Pemain asal Indonesia, Mohammad Ahsan juga memiliki catatan membanggakan dengan smash 385 km/jam saat semifinal French Open 2015.
Lalu, siapa saja pemain yang memiliki catatan smash tercepat? Berikut 5 pemain dengan catatan smash tercepat di nomor tunggal putra dan putri :
Tunggal Putra
1. Lee Chong Wei (Malaysia) 408km/h (Hong Kong Open 2015)
2. Jan O Jorgensen (Denmark) 407km/h (Malaysia Open 2016)
3. Viktor Axelsen (Denmark) 404km/h (Japan Open 2015)
4. Parupalli Kashyap (India) 401km/h (Japan Open 2015)
5. Lin Dan (China) 401km/h (Japan Open 2015)
Tunggal Putri
1. Ratchanok Intanon (Thailand) 372km/h (Malaysia Open 2016)
2. Tai Tzu Ying (Taiwan) 360km/h (All England 2016)
3. Wang Yihan (China) 359km/h (Malaysia Open 2016)
4. Saina Nehwal (India) 357km/h (All England 2016)
5. Carolina Marin (Spain) 356km/h (All England 2016)
Sumber:Djarumbadminton.com